Laptop Recommended for Playing CS:GO

Laptop Recommended for Playing CS:GO 


Counter Strike.
Tulisan kali ini sengaja dibuat guna membantu pengunjung Gembos Nge-Blog untuk menentukan sebuah laptop yang tepat untuk dapat digunakan bermain permainan CS:GO. Siapa yang tidak mengenal permainan CS atau Counter Strike. Game tersebut sangat fenomenal dan bisa dibilang tua namun tidak usang. Artinya. Masih banyak dijumpai orang-orang memainkan permainan tersebut. Bicara mengenai permainan Counter Strike. Counter Strike adalah permainan modifikasi dari permainan Half - Life. Oleh sebab itu. Kamu akan mendapati sebuah peluncur dengan nama Half - Life setelah memasang permainan Counter Strike

Half - Life, pertama kali diperkenalkan ke khalayak umum pada November, 1998 sementara Counter Strike di perkenalkan pada 1 November 2000. Tak sampai empat tahun setelah diperkenalkan seri pertamanya, pihak pengembang Counter Strike memperkenalkan seri kedua dari Counter Strike dengan tajuk 'Counter Strike: Condition Zero' tepatnya pada tanggal 23 Maret 2004. Disaat itulah untuk pertama kalinya Kami mengenal permainan Counter Strike. Masih di tahun yang sama, tepatnya tanggal 2 November. Pengembang permainan Counter Strike kembali memperkenalkan seri terbaru dengan judul 'Counter Strike: Source' dan delapan tahun kemudian tepatnya 22 Agustus 2012, cukup lama, pengembang Counter Strike merilis seri terbaru Counter Strike yang mereka beri nama 'Counter Strike: Global Offensive' atau yang sering Kita singkat dengan 'CSGO'.

Iya. Itu tadi tentang sejarah singkat dari permainan Counter Strike. Bicara tentang bermain game tak harus selalu mengenai unit pengolah grafis atau GPU yang tangguh tapi juga mengenai CPU atau prosesor yang cepat serta memory sistem atau RAM yang memadai. Jika pada komputer meja, Kita dengan mudah membangun Gaming System namun tidak demikian pada komputer jinjing atau laptop. Oleh sebab itu. Kita diharuskan jelih dalam memilih sebuah laptop terlebih jika laptop tersebut, nantinya akan digunakan untuk bermain game meskipun tidak dengan kualitas yang tinggi maupun resolusi yang lebar. 


Counter Strike Global Offensive.

Kami telah mencoba bermain CS:GO dibeberapa platform, bahkan lintas generasi baik itu AMD maupun Intel. Hingga Kami bisa mengambil kesimpulan bahwa memory system (RAM) IDEALNYA! 8GB tapi TAK HARUS! dengan konfigurasi dual-channel.

Kami telah mencobanya dengan menggunakan laptop HP 14-g008AU Rev. 22CF-100 Product Number. J3Z71PA tanpa grafis diskrit dan hasilnya lancar. Dikarenakan laptop tersebut hanya dibekali sebuah slot RAM dan untuk dukungan kecepatan RAMnya sendiri, Kami sesuaikan dengan informasi yang Kami peroleh dari HP Indonesia. Meski A8 6410 adalah APU Beema dengan mikroarsitektur Puma yang mendukung jenis RAM DDR3L single-channel hingga kecepatan 1866 (1866.67)MT/s 933.33MHz PC3-14900 (15000) 14933.33MB/s tapi Kami tidak ingin berspekulasi. Kami memilih untuk tetap menggunakan RAM DDR3L 1600MT/s 800MHz PC3-12800MB/s, sebesar 8GB. Sebagai informasi tambahan. Jenis RAM DDR3 berbeda dengan DDR3L jadi jika laptop Kamu tidak mendukung jenis DDR3L, jangan memaksakan. 

Kamipun juga sudah mencobanya dengan menggunakan HP 1000-1126TU, yang dibekali dengan dua chip grafis Intel HD3000 (terintegerasi i3-2350M) dan grafis diskrit AMD Radeon HD 7450M dengan video memory (VRAM) sebesar 1GB. Masih dengan menggunakan RAM sebesar 8GB namun dengan konfigurasi 2x4GB DDR3 dual-channel 1333 (1333.33)MT/s 666.67MHz PC3-10600 (10666.67)MB/s. Hasilnya. Game CS:GO dapat dimainkan dengan lancar meski tidak dengan pengaturan kualitas gambar yang tinggi serta resolusi yang lebar. 

Berikut adalah tabel daftar laptop yang bisa Kamu jadikan incaran untuk teman bermain CS:GO.

Recommended Laptop





Platform
Brand










Intel Pentium N3700
Acer Aspire ES1-531 P2VS




AMD A4-6210
Acer Aspire ES1-421 410V
Acer Aspire ES1-421 43DM



Intel i3-4005U
DELL Inspiron 14 3458




AMD A8-6410
Acer Aspire ES1-421 82E3




Intel i3-4030U
Acer Aspire E5-471 36WV
Lenovo B40-80 0PID



Intel i3-5005U
Acer Aspire E5-473G 367E
Lenovo IdeaPad G40-80 XAID
Lenovo IdeaPad 305 5WID
AMD A10-7300
Acer Aspire E5-551 TG1A


Intel i3-5010U
Lenovo E40-80 8GID
ASUS A455LJ-WX027D



Intel i5-4210U
Acer Aspire E5-473G 51CL
Acer Aspire E5-471G 52DJ
ASUS A455LN-WX016D

Intel i5-5200U
Acer Aspire E5-473G 56NC
ASUS A455LF-WX039D
HP Notebook 14-ac001TX

AMD A10-7400P

















Walau hanya mengandalkan grafis terintegerasi, Intel 2nd Gen. Sandy Bridge dengan iGPU Intel HD3000nya, masih bisa diajak bermain CS:GO. Apalagi bila menggunakan grafis terintegerasi Intel HD4000, 4400, 5000 atau 5500, pasti tidak akan menemui hambatan.

Dapat Kita ambil kesimpulan bahwa banyak vendor laptop menawarkan produknya yang bertenaga Intel i3 5005u (Intel HD5500). Pasalnya price/performance laptop bertenaga Core i3-5005U, menurut Kami, cukup bagus. Tapi kalau Kamu lebih prefer menggunakan AMD, Kami menyarankan laptop bertenaga AMD A8 7410 (Radeon R5). Ada sebuah laptop bertenaga A8-7410 yang recomended banget, yaitu HP Notebook 15-af109ax (T9F51PA). 

Baik. Sampai disini dulu tulisannya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.