Mengenal Lebih Dalam APU AMD Generasi Keenam (6th Gen.) 'Carrizo'

Mengenal Lebih Dalam APU AMD Generasi Keenam (6th Gen.) 'Carrizo'


AMD APU 6th Gen.

Hi! Kerabat Gembos. Oh iya. Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya. Semoga puasanya lancar dan nutup, amin. Baik. Kita langsung saja ya. Mungkin tulisan kali ini akan dinilai basi bila dilihat dari judul tulisannya saja tapi Kami menjamin isi tulisan kali ini begitu padat berisi. Mengapa APU 6th Gen.? karena di APU Carrizo, AMD akhirnya memberikan iGPU Radeon yang mendukung konten video 4K H264 sekaligus H265/HEVC.

Bila mengingat kembali janji AMD, tepatnya di bulan April 2010. Mereka mengatakan di catatan Catalyst 10.4 bahwa mereka memberikan dukungan penuh 4K H264 pada GPU UVD2.2. Namun kenyataanya tidak dan dukungan tersebut diberikan 4 tahun kemudian, bersamaan dengan GPU 'Tonga' UVD5.0. Wow! Cukup lama ya. Padahal pesaingnya, NVidia, memberikan dukungan 4K@30FPS di kartu grafis GeForce mereka yang ber-video processor (VP5) sejak 2011. Sementara Intel, sudah memberikan dukungan 4k@120FPS sejak 2012 di jajaran IvyBridge.

Mampir KESINI! untuk panduan memilih kartu grafis NVidia GeForce yang tepat untuk sistem HTPC.

Kalian yang saat ini menggunakan APU Kaveri FM2+, meski iGPUnya sudah UVD4.2 sayangnya belum mendukung konten 4K H264. Apalagi APU Trinity dan Richland FM2, iGPU pada kedua APU tersebut masih UVD3.2Setidaknya. Bila Kalian menginginkan sistem HTPC ringan platform desktop dan mengandalkan iGPU, APU Kabini AM1 solusinya atau APU Kaveri FM2+ jika menginginkan performa lebih dan berencana menggunakan kartu grafis RX480 atau GeForce GTX 1080. Tapi bila Kalian menginginkan sistem HTPC ringan platform laptop, laptop dengan APU Beema adalah pilihan yang tepat.

Menurut Kami, mengikuti perkembangan APU untuk platform desktop itu lebih tidak memusingkan. Sementara mengikuti perkembangan APU untuk platform mobile itu jauh lebih menantang.

Jika Kalian berfikir APU Carrizo hanya ada untuk platform laptop, Kalian salah. Tepatnya APU 6th Gen. untuk platform laptop memiliki nama 'Carrizo-L' sementara 'Carrizo' sendiri adalah nama untuk platform desktop. Sedikit penjelasan. APU Trinity dan APU Richland adalah APU soket FM2 dengan arsitektur CPU Piledriver. Sedangkan APU Kaveri dan APU Godavari adalah APU soket FM2+ dengan arsitektur CPU Steamroller. Sementara APU Carrizo adalah APU soket FM2+ dengan arsitektur CPU Excavator. Jadi dapat dikatakan bahwa APU Carrizo FM2+ adalah APU segar dengan arsitektur CPU baru. Lalu apa keunggulan dari APU Carrizo? Silahkan baca DISINI!.

Simak tabel dibawah ini.

AMD APU 6th Gen. Carrizo-L






Kelas
Nomer Model
Architecture/CPU cores/Core stepping
TDP
Clock-Turbo (GHz)
Compute cores
iGPU model

E1-7010
Puma+/2 Carrizo-L/Mullins

1.5-N/A

R2

E2-7110


1.8-N/A

R2
Mobile (28nm) FT3b, FP4 Socket
A4-7210
Puma+/4 Carrizo-L/Mullins
12-25W
1.8-2.2
N/A
R3

A6-7310


2.0-2.4

R4

A8-7410


2.2-2.5

R5








AMD pertama kali menggaungkan nama Carrizo pada Mei 2015. Namun kala itu. Carrizo yang dimaksud adalah Carrizo-L. Berbeda dengan Carrizo yang sudah berarsitektur Excavator, APU Carrizo-L berarsitektur Puma+ dan dapat dikatakan arsitektur Puma+ adalah revisi dari arsitektur Puma yang ada di APU Beema.

Perhatikan gambar diatas. Keempat APU tersebut memiliki perbedaan yang tidak berarti, antara E1-6010 (Beema, Puma) dengan E1-7010 (Carrizo-L, Puma+) juga A8-6410 (Beema, Puma) dengan A8-7410 (Carrizo-L, Puma+). Jadi buat Kalian yang masih menggunakan A8-6410 sebagai teman menonton koleksi film, bertahan dengan APU tersebut adalah keputusan yang bijak ketimbang beralih ke A8-7410 karena keduanya sama-sama ber-UVD4.2. Lalu bagaimana performa APU Beema, Puma bila dipakai untuk bermain game? Jujur. Kami mendapatkan pengalaman  bermain game yang menyenangkan. Kami pernah mempunyai sebuah laptop HP, lupa tipenya karena sudah terjual, dengan A8-6410. Meski A8-6410 tidak mendukung komfigurasi RAM Dual-Channel namun memaksimalkannya dengan menggunakan RAM 8GB 1866MHz jenis DDR3L 1.35v, bisa mendongkrak performa A8-6410. Kalau pakai RAM 1600MHz? Bisa juga. Dulu Kami sempat mencobanya dengan menggunakan RAM 1600MHz jenis DDR3 1.5v maupun DDR3L 1.35v. Kalau mau tahu performa A8-6410 untuk bermain game, baca reviewnya DISINI!.

Simak kembali tabel dibawah ini.

AMD APU 6th Gen. Carrizo






Kelas
Nomer Model
CPU cores
TDP
Clock-Turbo (GHz)
Compute cores
iGPU model

A6-8500P
2 Excavator

1.6-3.0
6 (2C+4G)
R5

A8-8600P


1.6-3.0
10 (4C+6G)
R6
Mobile (28nm) FP4 Socket
A10-8700P
4 Excavator
12-35W
1.8-3.2
10 (4C+6G)
R6

FX-8800P


2.1-3.4
12 (4C+8G)
R7

A10-8780P


2.0-3.3
12 (4C+8G)
R8








Dua bulan setelah diperkenalkannya Carrizo-L, AMD memperkenalkan APU A8-8600P, A10-8700P dan FX-8800P. Ketiga APU tersebut adalah lineup awal AMD Carrizo, Excavator sekaligus menjadi APU pertama dengan iGPU yang memiliki kemampuan video decoding UVD6.0. UVD6.0 telah mendukung video 4K H264 dan H265/HEVC. Salah satu vendor laptop yang selalu menerapkan APU terbaru AMD adalah ACER dan Aspire E5-552G adalah hasil kolaborasi AMD dengan ACER. Performa gaming Aspire E5-552G pun cukup memukau, selengkapnya bisa Kalian baca DISINI!.

APU Carrizo juga hadir untuk desktop soket FM2+ namun sayangnya APU Carrizo desktop tidak selayaknya disebut APU karena tidak dibekali dengan grafis terintegerasi. Sampai saat ini hanya ada dua prosesor Carrizo FM2+, yaitu Athlon X4 835 dan Athlon X4 845. Athlon FM2/FM2+ berbeda dengan Athlon AM1. Athlon AM1 dibekali iGPU berkemampuan UVD4.2 sedangkan Athlon FM2/FM2+ tidak dibekali iGPU akan tetapi dengan menggunakan Athlon FM2/FM2+ memungkinkan Kalian untuk mempunyai sistem HTPC yang lebih bertenaga.

Athlon X4 845 yang dijual dengan harga tak sampai 700 ribu Rupiah serta mempunyai nilai TDP yang rendah, membuat Athlon X4 845 layak dibeli. Apabila disandingkan dengan kartu grafis keluarga Polaris akan menjadi sistem HTPC yang cukup bertenaga namun tetap irit daya. Kartu grafis keluarga Polaris sendiri telah dipersenjatai mesin video decoding UVD6.3 serta VCE3.4. Kalian yang sedang mencari kartu grafis dengan kemampuan capturing windows dan didukung ReLive, kartu grafis RX460 pilihannya. 

Berbicara sedikit mengenai perangkat lunak ReLive. DISINI AMD mengatakan, 'Compatible with: Discrete GPU AMD Radeon GCN and consumer graphics Polaris enabled product. Support: Windows 7/8.1/10.'. Bila mengacu pada pernyataan AMD. Seharusnya kartu grafis Radeon R7 250 kompatibel dengan ReLive karena kartu grafis tersebut sudah berarsitektur GCN 1st Gen., bukannya Terascale. Namun kenyataan di forum AMD, banyak yang mengeluhkan ReLive tidak dapat digunakan di R7 250 dan kartu grafis GCN 1st Gen. lainnya. Tapi tenang. Pasalnya ada perangkat lunak alternatif yang mana memiliki fungsi seperti ReLive dan juga kompatibel dengan kartu grafis yang sudah dibekali dengan VCE (Video Codeing Engine) baca DISINI ya kalau Kalian ingin mengetahui nama perangkat lunaknya.

Sampai disini dulu ya tulisannya. Pada tulisan selanjutnya. Kami akan menyajikan tulisan mengenal lebih dalam Intel IvyBridge atau mungkin AMD APU generasi ketujuh. Pokoknya ditunggu saja ya dan langganan gratis entri atom Kami.